
Samarinda, 25 April 2025.
Fakultas Teknik Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG) Samarinda menggelar Rapat Tinjauan Lanjutan Audit Mutu Internal (AMI) sebagai bagian dari upaya berkelanjutan dalam meningkatkan mutu pendidikan dan tata kelola fakultas. Kegiatan ini berlangsung di ruang Magister Teknik 1 dan dihadiri oleh Dekan Fakultas Teknik Bapak Dr. Ir. Tukimun, S.T., M.T., IPM., AER., Ketua program studi Magister Teknik Sipil Bapak Dr. Ir. Alpian Nur, S.T., M.T., serta para Dosen dan Tim AMI.
Rapat ini merupakan tindak lanjut dari hasil temuan dan rekomendasi dalam Audit Mutu Internal yang telah dilaksanakan beberapa waktu sebelumnya. Fokus utama dari pertemuan ini adalah mengevaluasi pencapaian sasaran mutu, menindaklanjuti temuan audit, serta menyusun strategi peningkatan kinerja akademik dan non-akademik.
Selain membahas temuan audit, rapat juga menjadi wadah diskusi terbuka bagi program studi untuk menyampaikan tantangan dan masukan dalam implementasi Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI). Beberapa masukan yang mengemuka antara lain terkait efektivitas kurikulum, kinerja dosen, serta upaya peningkatan kepuasan mahasiswa.
Kegiatan ini menunjukkan komitmen Fakultas Teknik UNTAG Samarinda dalam membangun sistem pendidikan yang transparan, akuntabel, dan berorientasi pada perbaikan berkelanjutan. Diharapkan hasil dari rapat tinjauan lanjutan ini dapat menjadi dasar pengambilan keputusan strategis di tingkat fakultas.
Rapat ini diakhiri dengan menyantap hidangan makanan yang telah disediakan.